
PRM & PRA Jatirasa Gelar Tarhib Ramadhan 1446 H
March 6, 2025
Kunjungan LLHPB Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah ke Bekasi
March 9, 2025Bekasi – Majelis PAUD Dasmen Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Bekasi menyelenggarakan Pesantren Ramadhan khusus bagi Kepala Sekolah, Guru TK ‘Aisyiyah, serta TPQ se-Kota Bekasi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengajar, baik dalam aspek keagamaan maupun profesionalisme dalam mendidik anak-anak usia dini.
Peserta kegiatan ini terdiri dari anggota Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) Kota Bekasi, serta beberapa peserta dari Kabupaten Bekasi. Antusiasme peserta begitu tinggi, mengingat kegiatan ini menjadi momen berharga untuk menambah wawasan, meningkatkan keimanan, serta memperkuat semangat dalam mendidik generasi masa depan.
Acara resmi dibuka oleh Ketua PDA Kota Bekasi, Dra. Hj. Enny Pristini. Dalam sambutannya, beliau menekankan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan mengisi Ramadhan dengan ibadah, tetapi juga sebagai kesempatan bagi para pendidik untuk terus mendidik diri sendiri menjadi umat terbaik (choiru ummah).

Pesantren Ramadhan ini juga mendapatkan perhatian dari berbagai pihak. Pemerintah setempat turut hadir sebagai bentuk dukungan terhadap pendidikan berbasis keislaman. Selain itu, Ikatan Guru TK Indonesia (IGTKI) Bekasi Utara juga ikut berpartisipasi, menunjukkan sinergi antarorganisasi dalam meningkatkan kualitas pendidikan.
Ketua Majelis PAUD Dasmen Kota Bekasi, Ibu Husnaini, S.Pd., menyampaikan harapannya agar kegiatan ini mampu meningkatkan kualitas para guru. Dengan meningkatnya iman dan takwa, para pengajar diharapkan dapat mencetak generasi yang beriman, bertakwa, serta memiliki kemandirian dalam menghadapi tantangan masa depan.
Pesantren Ramadhan ini berlangsung selama dua hari, dari 3 hingga 4 Maret 2025, bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah Harapan Jaya, namun pelaksanaanya hanya berlangsung sehari karena adanya bencana banjir. Gedung ini dipilih sebagai lokasi karena memiliki fasilitas yang memadai untuk mendukung kelancaran pelaksanaan kegiatan, baik dari sisi ibadah maupun diskusi materi.



Peserta mendapatkan tiga materi utama. Materi pertama adalah Tahsin yang disampaikan oleh Dra. Hj. Enny Pristini, bertujuan untuk meningkatkan bacaan Al-Qur’an para guru. Materi kedua mengenai Kurikulum AIK (Al-Islam dan Kemuhammadiyahan) disampaikan oleh Dra. Hj. Eldawati, M.Pd. Sedangkan materi ketiga membahas tentang etos kerja, yang dibawakan oleh Kania Muawanah, M.Pd.
Dengan adanya Pesantren Ramadhan ini, diharapkan guru-guru Aisyiyah semakin berkomitmen dalam menjalankan peran mereka sebagai pendidik yang tidak hanya profesional tetapi juga memiliki keimanan dan ketakwaan yang kuat. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam membangun karakter guru yang bertakwa serta memiliki etos kerja tinggi demi masa depan pendidikan Islam yang lebih baik.




