
Tarhib Ramadhan PCM Bekasi Barat, Jadikan Ramadhan Berkualitas
February 24, 2025
PCM Mustika Jaya dan Zendo Bangun Kemandirian Ekonomi
February 24, 2025Bekasi Timur – Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) An-Namiroh Muhammadiyah kembali menyelenggarakan Manasik Haji ke-10 bagi 34 calon jamaah haji yang akan berangkat pada tahun 2025.
Kegiatan ini dilaksanakan di SD Muhammadiyah 47 Kota Bekasi pada Ahad, (23/2/2025) mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.

Dalam kegiatan ini, dua pemateri dihadirkan untuk memberikan pembekalan kepada para calon jamaah, yakni Dr (C). H. Agus Hermawan, SE., MM dan Dra. Hj. Enny Pristini.
Materi yang disampaikan tentang “Budaya Makkah dan Madinah”, yang membahas berbagai kebiasaan dan karakter masyarakat setempat.
Agus mengingatkan jamaah untuk memahami perbedaan budaya yang ada, baik yang bernilai positif maupun hal-hal yang perlu diwaspadai, agar dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan nyaman.

Materi kedua disampaikan oleh Ustadzah Dra. Hj. Enny Pristini dengan tema “Akhlaq Beribadah Haji”. Dalam pemaparannya, Ia menekankan bahwa Menunaikan ibadah haji sama saja bertamu di rumah Allah.
Layaknya seseorang yang bertamu sewajarnya ia menghargai sang tuan rumah dengan cara berperilaku sesuai dengan apa yang dikehendaki tuan rumah. Tujuannya agar tuan rumah menjadi senang dan akhirnya kitapun akan dijamu dengan penuh suka cita.
Sebagai tamu Allah (dhuyufurrahman) seharusnya kita menghormati-Nya dengan berakhlak dan bertingkah laku yang terpuji. Akhlak yang terpuji tersebut akan membawa kita menjadi haji yang mabrur dan diridhoi-Nya. (SFS)




