
Majelis Kesejahteraan Sosial PDA Kota Bekasi Gelar Milad Pertama Day Care Lansia ‘Aisyiyah
February 20, 2025
PDM Kota Bekasi Adakan Penguatan Lazismu dan Tarhib Ramadhan 1446H
February 22, 2025Bekasi, 20 Februari 2025 – Pimpinan Cabang ‘Aisyiyah Pondok Gede menggelar kegiatan Bazaar dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan. Acara ini berlangsung di Masjid Al Muhajirin, Kp.Bulak , Jaticempaka, Pondok Gede dan dihadiri oleh para tokoh masyarakat.

Kegiatan Bazaar PCA Pondok Gede ini berkolaborasi dengan PRA Jaticempaka yang merupakan salah satu ranting di ‘Aisyiyah di Pondok Gede. Kegiatan Bazaar ini bertujuan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan dan juga untuk memfasilitasi masyarakat dalam mempersiapkan diri agar menjalani ibadah berpuasa penuh kebahagiaan dengan berbagi kepada sesama.

Dalam kegiatan ini, PCA Pondok Gede menyediakan berbagai macam pakaian. Selain itu, kegiatan ini juga diisi dengan berbagai acara keagamaan dan kegiatan sosial. Kegiatan Bazaar PCA Pondok Gede ini juga merupakan wadah bagi masyarakat untuk berinteraksi dan berbagi kebahagiaan dengan sesama.

Dengan demikian, kegiatan ini diharapkan dapat mencerahkan dan menggembirakan masyarakat sekitar lingkungan Jaticempaka. Warga berharap agar kegiatan rutin yang sangat baik ini dapat berlanjut kedepannya, karena menghiasi kegiatan menjelang bulan suci Ramadan di lingkungan sekitar. Ini juga merupakan bukti bahwa seluruh elemen organisasi Muhammadiyah Pondok Gede dapat bersinergi dalam menggembirakan dan mencerahkan lingkungan di Pondok Gede.
Kontributor : M. Dimas Pratama




